SKRIPSI

Penulis / NIM
MEGA PURNAMAWATY SUDIRMAN / 841417185
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
ANSAR KATILI, Magister Kesehatan / 0006015609
Pembimbing 2 / NIDN
GUSTI PANDI LIPUTO, S.Kep., Ns, M.Kep. / 8993350022
Abstrak
ABSTRAK Mega purnamawaty Sudirman. 2021.Gambaran Pengetahuan Masyarakat Tentang Penyakit Kusta Di Desa Berlian Kecamatan Tilongkabila Kabupaten Bone Bolango. Skripsi, Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pemibimbing I Dr. Ansar Katili, M.Kes dan Pembimbing II Ns.Gusti pandi liputo, S.Kep., M.Kep. pengetahuan masyarakat tentang penyakit kusta masih sangat rendah. Penyakit ini merupakan penyakit yang ditakuti oleh masyarakat bahkan sebagian petugas kesehatan. Selama ini berkembang stigma pada masyarakat bahwa kusta merupakan penyakit kutukan tuhan, penyakit keturunan atau karena ilmu gaib yang sulit disembuhkan, dianggap memalukan dan menimbulkan aib bagi keluarga.Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui tingkat pengethuan masyarakat tentang penyakit kusta di desa Berlian kecamatan Tilongkabila kabupaten Bone Bolango Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif, dengan desain deskriptif. Populasi penelitian adalah seluruh kepala keluarga yang berada di desa berlian sejumlah 176 KK. Teknik sampling yaitu purposive sampling dengan jumlah sampel 64 responden yang mengisi kuisioner dan data yang digunakan yaitu data univariat. Hasil penelitian didapatkan jumlah responden yang memiliki pengetahuan baik 16 responden (25,0%) 39 responden (60,9%) cukup , dan 9 responden (14,1%) kurang Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi untuk institusi pendidikan jurusan keperawatan dan sebagai masukan bagi seluruh masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan tentang penyakit kusta. Kata Kunci : leprae,pengetahuan,masyarakat. Daftar Pustaka : 43 (2007-2021)
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011