Penulis / NIM
FIKI FENDI MANTALI / 841417199
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
SUWARLY MOBILIU, S.Kp., M.Kep / 00310561
Pembimbing 2 / NIDN
dr. ELVIE FEBRIANI DUNGGA, M.Kes / 0017027904
Abstrak
ABSTRAK
Fiki Fendi Mantali. 2019. Gambaran Burnout Syndrom Pada Mahasiswa Yang Menjalani Profesi Ners Di Fakultas Olahraga Dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo. Skripsi, Jurusan Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Hj. Suwarli Mobiliu, S.Kp, M.Kep dan Pembimbing II dr. Elvie F. Dungga, M.Kes.
Burnout Syndrome banyak ditemukan pada profesi yang bersifat Human Service seperti perawat. Bukan hanya dialami oleh perawat, tetapi dapat juga terjadi pada mahasiswa keperawatan ketika menjalani profesi keperawatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran Burnout Syndrom pada mahasiswa yang menjalani Profesi Ners di Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo.
Penelitian menggunakan metode penelitian deskriptif dengan rancangan observasional. Populasi yaitu seluruh mahasiswa yang sedang menjalani praktek profesi ners, sampel yang digunakan 111 mahasiswa dengan teknik sampling menggunakan total sampling.
Hasil penelitian Menunjukan bahwa tingkat kejenuhan (burnout) mahasiswa yang menjalani profesi ners di Program Studi Profesi Ners Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo yaitu sebagian besar dalam kategori jenuh sebanyak 92 orang (82,9%).
Peneliti menyarankan agar pihak terkait untuk lebih membekali mahasiswa tentang koping menghadapi dunia praktik klinik sehingga tidak terjadi kejenuhan kerja (burnout) yang tinggi pada mahasiswa.
Kata kunci : Burnout Syndrom, Profesi Ners
Daftar Pustaka : 15 (2009-2016)
Download berkas