SKRIPSI

Penulis / NIM
ROSMIN / 841417228
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. NANANG ROSWITA PARAMATA, M.Kes / 0028107706
Pembimbing 2 / NIDN
IBRAHIM SULEMAN, S.Kep, Ns / 9900981043
Abstrak
ABSTRAK Rosmin, 2018. Faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan perawat dalam menginterpretasi EKG di Ruang Intensif RSUD Dr. M.M. Dunda Limboto. Skripsi. Jurusan Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing I dr. Nanang Roswita Paramata, M.Kes, dan Pembimbing II Ns. Ibrahim Suleman, S.Kep., M.Kep. Perawat merupakan tenaga profesional kesehatan yang paling dekat dengan pasien. Salah satu keterampilan/kompetensi yang harus dimiliki perawat di unit pelayanan kesehatan khususnya pelayanan ruang intensif yaitu mengoperasikan alat EKG, memonitoring dan menginterpretasi perubanhan-perubahan EKG sehingga mempercepat respon penanganan kepada pasien khususnya yang memiliki kelainan jantung. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh usia, pendidikan, lama kerja, dan pelatihan terhadap kemampuan perawat dalam menginterpretasi EKG di ruang intensif RSUD Dr. M.M. Dunda Limboto. Penelitian ini menggunakan penelitian dengan jenis penelitian Deskriptif Analitic dengan pendekatan Cross Sectional Study. Sampel penelitian ini berjumlah 59 responden dengan teknik total sampling. Data dikumpul menggunakan lembar observasi. Hasil uji statistik dengan Fisher's Exact Test menunjukkan tidak ada hubungan antara faktor Umur (P value= 1.000), Pendidikan (P value= 0.289), Lama Kerja (P value= 0.141) dan pelatihan (P value= 0.564) terhadap kemampuan perawat dalam menginterpretasi EKG di Ruang Intensif RSUD Dr. M.M. Dunda Limboto. Penelitian ini diharapkan menjadi bahan untuk mengevaluasi kompetensi perawat dalam menginterpretasi EKG diruang Intensif sehingga kualitas pelayanan dapat meningkatkan mutu pelayanan kritis di Rumah sakit. Kata Kunci : , Interpretasi EKG, Perawat Intensif Daftar Pustaka: 36 Referensi (2007-2018)
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011