SKRIPSI

Penulis / NIM
MERIANTI TANTALAMA / 841418016
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr SRI ANDRIANI IBRAHIM, M.Kes / 0007037104
Pembimbing 2 / NIDN
Ns. IKA WULANSARI, S. Kep., M.Kep.Mat / 0018098704
Abstrak
ABSTRAK Merianti Tantalama. 2022. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keikutsertaan Suami Sebagai Akseptor KB di Kelurahan Buliide Kecamatan Kota Barat. Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr. Sri Andriani Ibrahim, M.Kes dan Pembimbing II Ns. Ika Wulansari, S.Kep, Sp.Mat. Partisipasi suami sebagai akseptor di Indonesia hanya sekitar 1,3%. Angka tersebut sangat rendah dibanding negara lain di dunia. Di Provinsi Gorontalo menurut Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo suami yang menggunakan kontrasepsi sebanyak 0,74%. Tujuan penelitian ini menganalisa faktor- faktor yang mempengaruhi keikutsertaan suami sebagai akseptor KB. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif pendekatan Cross Sectional. Variabel independen penelitian ini yakni pengetahuan, sumber informasi, dukungan istri, jumlah anak dan variabel dependen keikutsertaan suami sebagai akseptor KB. Dengan teknik pengambilan sampel Purposiv Sampling pada 84 responden. Analisa data menggunakan uji Kolmogorov Simrnov dan Fisher Exact Test instrumen kuisioner. Hasil penelitian terdapat pengaruh sumber informasi dengan p-value=(0,010) dan dukungan istri dengan p-value=(0,022) terhadap keikutsertaan suami sebagai akseptor KB di Kelurahan Buliide, tidak terdapat pengaruh pengetahuan dengan p-value=(1.000) dan jumlah anak dengan p- value=(1.000) terhadap keikutsertaan suami sebagai akseptor KB di Kelurahan Buliide. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan atau referensi untuk meningkatkan partisipasi suami/pria sebagai akseptor KB. Kata Kunci : Keikutseraan, Suami, Akseptor KB Daftar Pustaka : 11 (2016-2021)
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011