SKRIPSI

Penulis / NIM
INTAN HARDIYANTI MADINA / 841420155
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
ANSAR KATILI, Magister Kesehatan / 0006015609
Pembimbing 2 / NIDN
ITA SULISTIANI, S.Kep, Ns., M.Kep / 0029058804
Abstrak
ABSTRAK Intan Hardiyanti Madina, 2023. Efektivitas Teknik Relaksasi Nafas Dalam dan Teknik Distraksi Musik Klasik terhadap Intensitas Nyeri Pasien Post Operasi di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Skripsi Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olah Raga dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Anshar Katili, M.Kes , Pembimbing II Ns. Ita Sulistiani Basir, S.Kep, M.Kep Semua tindakan pembedahan mengakibatkan rasa nyeri insisi atau pembedahan. Penatalaksanaan nyeri non farmakologis dapat dilakukan dengan relaksasi dan distraksi. Tujuan penelitian untuk mengetahui perbedaan efektivitas teknik relaksasi nafas dalam dan teknik distraksi musik klasik terhadap intensitas nyeri pasien post operasi di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Jenis penelitian Pra Eksperimen design dengan rancangan pretest-postest desain pada dua kelompok. Populasi pasien post operasi dengan jumlah sampel sebanyak 17 orang pada setiap kelompok dan diambil dengan Teknik accidental sampling. Instrumen penelitian berupa lembar observasi intensitas nyeri post operasi yang sudah baku yaitu jenis numeric rating scale (NRS). Analisis data menggunakan uji t berpasangan (paired t test) dan uji t independent. Hasil penelitian pada kelompok relaksasi nafas dalam rata-rata intensitas nyeri pretest sebesar 4,47 dan posttest menurun menjadi 2,06, pada kelompok distraksi musik klasik rata-rata intensitas nyeri pretest sebesar 4,0 dan posttest menurun menjadi 2,00. Hasil uji paired sample t test didapatkan T hitung = 19,602 dan �� = 0,000 pada kelompok relaksasi nafas dalam dan T hitung = 11,661 dan �� = 0,000 pada kelompok distraksi musik klasik. Hasil uji independent t test didapatkan T hitung = 1,951 dan �� = 0,060. Kesimpulan Teknik relaksasi nafas dalam dan distraksi musik klasik efektif terhadap intensitas nyeri pasien post operasi. Tidak ada perbedaan efektivitas teknik relaksasi nafas dalam dan teknik distraksi musik klasik terhadap intensitas nyeri pasien post operasi di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Kata Kunci : Relaksasi Nafas Dalam, Distraksi Musik Klasik, Intensitas Nyeri, Post Operasi
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011