SKRIPSI

Penulis / NIM
ANIS YULIANTI / 841421156
Program Studi
S1 - KEPERAWATAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. dr. MUHAMMAD ISMAN JUSUF, SP.S.,S.KED / 0003077804
Pembimbing 2 / NIDN
ZULKIFLI B. POMALANGO, S.Kep.,Ns, M.Kep / 0016079302
Abstrak
Salah satu masalah yang dapat terjadi pada pasien stroke yakni gangguan kualitas tidur, terapi yang dapat meningkatkan kualitas tidur salah satunya yaitu terapi foot massage. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh terapi foot massage terhadap peningkatan kualitas tidur pada pasien stroke Di RSUD. Prof. Dr. H. Aloei Saboe. Metode penelitian yakni quasy experimental dengan rancangan control group design. Populasi penelitian yaitu semua pasien stroke yang ada di RSUD. Prof. Dr. H. Aloei Saboe. Berjumlah 30 pasien stroke yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner PSQI (Pittsburgh Sleep Quality Index), SOP foot massage dengan analisa data menggunakan uji Wilcoxon dan uji Maan-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh terapi foot massage terhadap peningkatan kualitas tidur pada pasien stroke secara signifikasi dengan nilai p value = 0,001. Hal ini sibabkan karna foot massage dapat meningkatkan pengeluaran endofrin sehingga membuat tubuh terasa rileks, memberikan efek relaksasi yang mendalam, mengurangi rasa sakit, ketidaknyamanan secara fisik dan meningkatkan perasaan tidur. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh terapi foot massage pada pasien stroke di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe. Diharapkan bisa memberikan intervensi terapi foot massage dalam meningkatkan kualitas tidur yang dialami pada pasien stroke.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011