Penulis / NIM
NUR HIJRA PUJI ASTUTI / 851419039
Program Studi
S1 - KEDOKTERAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. TRINNY TUNA, M. Kes., Sp. PA / 8995330021
Pembimbing 2 / NIDN
dr SRI ANDRIANI IBRAHIM, M.Kes / 0007037104
Abstrak
ABSTRAK
Astuti, Nur Hijra Puji. 2023. Karakteristik Penderita Neoplasma Tiroid Di Bagian Patologi Anatomi RSUD. Prof. Dr. H. Aloei Saboe. Skripsi, Program Studi Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing I dr. Trinny Tuna, M.Kes, Sp.PA dan Pembimbing II dr. Sri A. Ibrahim, M.Kes.
Neoplasma tiroid adalah tumor yang berasal dari kelenjar tiroid. Neoplasma tiroid mencakup neoplasma jinak dan neoplasma ganas. Keganasan tiroid termasuk jenis keganasan yang paling sering ditemukan diantara keganasan kelenjar endokrin. Neoplasma tiroid secara umum memiliki prognosis relatif baik bila dilakukan deteksi sedini mungkin. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui karakteristik penderita neoplasma tiroid di bagian Patologi Anatomi RSUD Prof. DR. H. Aloei Saboe. Metode penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan data sekunder yaitu rekam medik. Pengambilan data menggunakan teknik total sampling dengan sampel sebanyak 58 penderita. Penelitian ini dilakukan di bagian Patologi Anatomi RSUD Prof. DR H. Aloei Saboe periode Januari 2021- Oktober 2022. Hasil penelitian ini didapatkan distribusi penderita neoplasma tiroid paling banyak ditemukan pada usia dewasa akhir (36-45 tahun) sebanyak 15 penderita (25,9%), lansia awal (46-55 tahun) sebanyak 15 penderita (25,9%), distribusi jenis kelamin lebih banyak pada perempuan didapatkan sebanyak 45 penderita (77,6%), dan berdasarkan jenis histopatologi yang paling banyak yaitu Struma Kolloides sebanyak 20 penderita (34,5%). Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumber informasi yang bermanfaat, menambah pengetahuan dan wawasan bagi masyarakat mengenai karakteristik penderita neoplasma tiroid.
Kata kunci : Karakteristik; neoplasma tiroid; Rumah Sakit Aloei Saboe
Daftar Pustaka : 29 (2009-2021)
Download berkas