SKRIPSI

Penulis / NIM
SAFERA ARIYANTI / 851419040
Program Studi
S1 - KEDOKTERAN
Pembimbing 1 / NIDN
dr. ROMY ABDUL, Sp. B / 8959030021
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. dr. VIVIEN NOVARINA A KASIM, M.KES / 0019058301
Abstrak
ABSTRAK Ariyanti, Safera. 2023. Profil Penderita Kolelitiasis yang Dilakukan Laparoscopic Cholecystectomy Di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe. Skripsi, Program Studi Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Romy Abdul, Sp.B dan Pembimbing II Dr. dr. Vivien Novarina A. Kasim, M.Kes. Penyakit kolelitiasis termasuk salah satu masalah kesehatan yang penting. Pola hidup modern bisa memungkinkan penyakit batu empedu di Indonesia dapat menjadi suatu masalah kesehatan yang perlu mendapatkan perhatian. Tujuan penelitian adalah mengetahui profil penderita kolelitiasis yang dilakukan laparoscopic cholecystectomy di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe.Desain penelitian ini adalah studi deskriptif retrospektif. Populasi penelitian ini pasien kolelitiasis yang dilakukan laparoscopic cholecystectomy yang dirawat pada periode Januari 2020 - Desember 2021 berjumlah 234 orang. Jumlah sampel 86 orang. Menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Teknik analisa data yaitu analisis univariat. Distribusi pasien berdasarkan jenis kelamin didapatkan hasil terbanyak adalah perempuan (70 orang, 81,4%), kelompok usia terbanyak adalah usia 46-55 tahun (23 orang, 26,7%), dan mayoritas pasien tidak memiliki riwayat diabetes melitus (76 orang, 88,4%). Distribusi pasien kolelitiasis yang dilakukan laparoscopic cholecystectomy di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe paling banyak pada perempuan dan usia 46-55 tahun, serta mayoritas pasien tidak memiliki riwayat diabetes melitus. Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai acuan data dasar untuk melakukan penelitian selanjutnya, dimana dengan menambah jumlah variabel untuk mengetahui faktor risiko dari penyakit kolelitiasis. Kata Kunci : Batu empedu, kolelitiasis, laparoscopic cholecystectomy Daftar Pustaka : 47 (2001-2020)
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011