Penulis / NIM
FARDI K. HALIFAT / 911409093
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. SYARWANI CANON, M.Si / 0024076506
Pembimbing 2 / NIDN
HERWIN MOPANGGA, SE, M.Si / 0024037803
Abstrak
ABSTRAKFardi K. Halifat. NIM 911 409 093. Skripsi 2013 “Pengaruh Status Sosial Ekonomi Orang Tua Terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas XI di SMK Negeri 1 Limboto”. Dibawah Bimbingan, Dr. Ir. Syarwani Canon, M.Si selaku Pembimbing I dan Herwin Mopangga, SE., M.Si selaku Pembimbing II.Tujuan mengadakan penelitian ini adalah untuk mengukur sejauh mana pengaruh status sosial ekonomi orang tua terhadap motivasi belajar siswa kelas XI di SMK Negeri 1 Limboto. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, yaitu dengan menggunakan analisis regresi linear sederhana. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 83 siswa. Sehingga yang menjadi sampel penelitian ini berjumlah 43 siswa. Hasil penelitian menjelaskan bahwa status sosial ekonomi orang tua dengan indikator tingkat pendidikan, pendapatan, pemilikan kekayaan atau fasilitas dan jenis pekerjaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi belajar siswa dengan indikator faktor intrinsik (dari dalam diri siswa) berupa hasrat dan keinginan berhasil dan dorongan kebutuhan belajar, harapan akan cita-cita dan faktor ektrinsik (dari luar) adanya penghargaan, lingkungan belajar yang kondusif, dan kegiatan belajar yang menarik serta sosial ekonomi.Kata Kunci: status sosial ekonomi, Motivasi Belajar
Download berkas