SKRIPSI

Penulis / NIM
WIDYAWATI POHONTU / 911410155
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
MEYKO PANIGORO, S.Pd, M.Pd / 0024057903
Pembimbing 2 / NIDN
ROY HASIRU, S.Pd, M.Pd / 0002027104
Abstrak
ABSTRAK WIDYAWATI POHONTU. 2014."Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Time Token Pada Mata Pelajaran Ekonomi Di Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolmut". Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi, Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo.Ibu Meyko Panigoro, S.Pd, M.Pd selaku pembimbing I dan Bapak Roy Hasiru, S.Pd, M.Pd selaku pembimbing II. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dengan rumusan masalah "Apakah penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe time token pada mata pelajaran ekonomi di kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolmut akan meningkatkan hasil belajar siswa?". Tujuan penelitian adalah Meningkatkan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran koopertif tipe time token pada mata pelajaran Ekonomi di kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolmut. Dengan Subjek penelitian adalah kelas XI tahun pelajaran 2013/2014 yang berjumlah 30 siswa. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan sebanyak 2 siklus, proses pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe time token dapat meningkatkan hasil belajar siswa dimana pada observasi awal siswa yang berjumlah 30 orang, hanya 11 atau 36.66% siswa yang mendapat hasil belajar tuntas. Pada saat model pembelajaran dirubah dari ceramah menjadi model pembelajaran kooperatif tipe time token, hasil belajar siswa pada siklus 1 menunjukan nilai rata-rata kelas mencapai 68.07% dan ketuntasan belajar 46.15%. Pada siklus 2 nilai rata-rata kelas meningkat menjadi 80% dan ketuntasan belajar 86.67%. Dengan demikian hipotesis yang berbunyi "Jika digunakan model pembelajaran kooperatif tipe time token pada mata pelajaran Ekonomi dikelas XI IPS SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolmut, maka hasil belajar siswa akan meningkat dapat diterima". Kata Kunci:Hasil Belajar siswa dan Pembelajaran Kooperatif Time Token
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011