SKRIPSI

Penulis / NIM
JEFRI THALIB / 911413077
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. Hj. SALMA BOWTHA, M.Pd / 0023015604
Pembimbing 2 / NIDN
RUSTAM TOHOPI, S.Pd., M.Si / 0024037905
Abstrak
ABSTRAK Jefri Thalib Nim 911 413 077 "Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di Madrasah Aliyah Negeri Limboto Kabupaten Gorontalo". Program Studi S-1 Pendidikan Ekonomi, Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo dibawah bimbingan Dra. Hj. Salma Bowtha., M.Pd dan Rustam Tohopi, S.Pd., M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi melalui penerapan model pembelajaran Discovery Learning pada Kelas X IIS I di MAN Limboto. Metode Penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), sampel penelitian berjumlah 22 orang siswa dengan 10 orang laki-laki dan 12 orang perempuan di Kelas X IIS I di MAN Limboto. Pada mata pelajaran Ekonomi. Berdasarkan pengamatan awal, analisis hasil belajar siswa belum mampu mencapai kriteria ketuntasan dengan presentase hanya (40,9%) atau sekitar 9 orang siswa yang tuntas sesuai dengan kriteria ketuntasan minimum, sisanya (59,1%) atau sekitar 13 orang siswa belum mampu mencapai nilai ketuntasan pada mata pelajaran Ekonomi. pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini terdiri dari 2 siklus yaitu siklus I dan II. Hasil analisis pada siklus I yaitu menunjukan bahwa ketuntasan belajar siswa yang dikenai tindakan dari 22 orang siswa terdapat 13 orang siswa (59,10%) memperoleh nilai di atas 75, dan 9 orang siswa (40,90%) memperoleh nilai kurang dari 75 dengan nilai rata-rata kelas 73,64. Presentase ketuntasan tersebut meningkat pada siklus II dimana 22 orang siswa yang dikenai tindakan yang mencapai ketuntasan adalah 18 orang siswa (81,82%) memperoleh nilai 75 ke atas dan 4 orang sisanya (18,18%) memperoleh nilai kurang dari 75 kebawah dengan nilai rata-rata kelas 79,32 dan 4 orang siswa yang belum tuntas diremedial kembali dengan tujuan agar hasil belajarnya bisa mencapai ketuntasan. Kata Kunci : Model Pembelajaran Discovery Learning, Hasil Belajar Siswa.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011