Penulis / NIM
AGUSTIN HUSAIN / 911414049
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. IRINA POPOI, M.Pd / 0028026007
Pembimbing 2 / NIDN
FITRI HADI YULIA AKIB, SE, ME / 0025078201
Abstrak
ABSTRAK
AGUSTIN HUSAIN 911414049. "Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Komputer Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Paket Program Pengolahan Angka (Spreatsheet) Kelas X Akuntansi Di SMK Negeri 5 Kota Gorontalo". Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi, Kosentrasi Perkantoran Jurusan Pendidikan Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo dibawah bimbingan ibu Dra. IRINA POPOI, M.Pd dan FITRI HADI YULIA AKIB, SE, ME.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: "Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Komputer Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Paket Program Pengolahan Angka (Spreatsheet) Kelas X Akuntansi Di SMK Negeri 5 Kota Gorontalo".
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, sampel dalam penelitian ini berjumlah 32 orang siswa kelas X Akuntansi Di SMK Negeri 5 Kota Gorontalo.
Hasil penelitian ini menunjukan adanya pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Komputer terhadap Motivasi belajar siswa Pada Mata Pelajaran Paket Program Pengolahan Angka (Spreatsheet) Kelas X AkuntansiDi SMK Negeri 5 Kota Gorontalo. Dari hasil perhitungan koefisien determinasi diperoleh Media Pembelajaran Berbasis Komputer mempengaruhi Motivasi Belajar siswa sebesar28,1% sedangkan sisanya sebesar 71,9% dipengaruhi oleh variabel lain. Dengan demikian hipotesis penelitian: pengaruh penggunaan media pembelajaran berbasis komputer Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Paket Program PengolahanAngka (Spreatsheet) Kelas X Akuntansi Di SMK Negeri 5 Kota Gorontalo dapat di terima.
Kata kunci: Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Komputer, Motivasi belajar
Download berkas