Penulis / NIM
MOHAMAD SABRI DALUNGGU / 911415017
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. H. ROSMAN ILATO, M.Pd / 0023046006
Pembimbing 2 / NIDN
BOBY RANTOW PAYU, S.Si, ME / 0022088302
Abstrak
ABSTRAK
Moh. Sabri Dalunggu. 911415017. 2019. Pengaruh Pendidikan Berbasis Karakter Terhadap motivasi Berprestasi siswa Di SMP Negeri 1 Kota Gorontalo. Skripsi. Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi, Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Gorontalo, Dibawah Bimbingan Bapak Dr. H. Rosman Ilato, M.Pd dan Bapak boby Rantow Payu, S.Si, ME.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan berbasis karakter terhadap motivasai berprestasi siswa di SMP Negeri 1 Kota Gorontalo dengan cara menyebar kuisioner kepada responden yang telah memenuhi standar sampel yang telah ditentukan sehingga data dalam penelitian ini merupakan data primer. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitaif. Pengumpulan data diperoleh dari hasil observasi, kuisioner, dan dokumentasi. kemudian analisis data menggunakan regresi linier sederhana dengan bantuan program SPSS 21.
Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari pendidikan berbasis karakter di SMP Negeri 1 Kota Gorontalo terhadap motivasi berprestasi siswa di SMP Negeri 1 Kota Gorontalo. Nilai koefisien determinasi R2 sebesar 0,223. Nilai ini berarti bahwa sebesar 22,3% motivasi berprestasi siswa di SMP Negeri 1 Kota Gorontalo dipengaruhi oleh pendidikan berbasis karakter yang diberikan kepada siswa SMP negeri 1 Kota Gorontalo. dari nilai yang dihasilkan dari analisis regresi diatas, maka dapat pula disimpulkan bahwa variabel bebas telah mampu ataupun baik dalam menjelaskan atau memberikan informasi yang dibutuhkan untuk memprediksi variabel terikat. sementara sisanya dipengaruhi variabel lain seperti variabel gaya kepemimpinan, budaya, dan disiplin.
Kata Kunci : Pendidikan Karakter, Motivasi Berprestasi
Download berkas