SKRIPSI

Penulis / NIM
APRIZAL KADIR / 911418144
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. USMAN MOONTI, M.Si / 0020115908
Pembimbing 2 / NIDN
ABDULRAHIM MARUWAE, SE., M.Pd / 0014078806
Abstrak
ABSTRAK Aprizal Kadir. NIM 911418144. 2022.Pengaruh Kemandirian Belajar dan Kecerdasan Emosional Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X IPS Di SMA Negeri 1 Telaga Kabupaten Gorontalo. Skripsi. Program Studi Pendidikan Ekonomi, Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah Bimbingan Bapak Dr. H. Usman Moonti, M.Si Sebagai Pembimbing I & Bapak Abdulrahim Maruwae, S.E., M.Pd Sebagai Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kemandirian Belajar dan Kecerdasan emosional terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X IPS di SMA Negeri 1 Telaga. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jumlah responden 35 responden (orang siswa) di kelas X. Instrumen utama yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket dan hasil ulangan siswa. Data yang terkumpul kemudian dianalisis dan di uji dengan regresi linier Berganda dengan menggunakan alat bantu SPSS 2020 Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat Pengaruh Kemandirian Belajar dan Kecerdasan Emosional Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X IPS Di SMA Negeri 1 Telaga Kabupaten Gorontalo. Hal ini dibuktikan dengan Uji Analisis Regresi Linier Berganda dimana Y= 17,445 + 0,451X1 + 0,281X2 + e, artinya 0,451 atau 45,1% Pengaruh Kemandirian Belajar Terhadap Hasil Belajar sedangkan 0,281 atau 28,1% Pengaruh Kecerdasan Emosional Terhadap Hasil Belajar. Sehingga Besaran Pengaruh Kemandirian Belajar dan Kecerdasan Emosional terhadap Hasil Belajar Siswa 72,8% sedangkan sisanya sebesar 27,2% dipengaruhi oleh Variabel lain yang tidak di teliti. Kata Kunci : Kemandirian Belajar, Kecerdasan Emosional , Hasil Belajar Siswa
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011