SKRIPSI

Penulis / NIM
MOHAMAD ISMAIL UTINA / 912414027
Program Studi
S1 - EKONOMI PEMBANGUNAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Dra. Ha. SRI ENDANG SALEH, M.Si / 0013096708
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. Ir. SYARWANI CANON, M.Si / 0024076506
Abstrak
ABSTRAK Mohamad Ismail Utina. 912414027. 2018. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Tingkat Pendapatan Migran Sirkuler Sektor Informal di Pasar sentral Kota Gorontalo di bawah bimbingan Ibu Dr. Dra. Sri Endang Saleh, M.Si dan bapak Prof. Dr.Ir. Syarwani Canon,M.Si Program Studi Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh faktor umur, status perkawinan, tingkat pendidikan, daerah asal, jenis pekerjaan dan jenis dagangan terhadap tingkat pendapatan migran sirkuler sektor informal di pasar Sentral Kota Gorontalo. Untuk mencapai tujuan tersebut dalam penelitian ini digunakan teknik analisis regresi logistik yaitu Binary Regression Logistic dengan menggunakan data primer dari sampel sebanyak 65 orang pedagang migran sirkuler sektor informal di pasar sentral Kota Gorontalo. Hasil Penelitian ini menunjukan bahwa Faktor-faktor yang berpengaruh signifikan terhadap tingkat pendapatan migran sirkuler sektor informal sebagaimana ditunjukkan dalam model Regresi Logistic hanya satu variabel yang berpengaruh signifikan terhadap tingkat pendapatan migran sirkuler sektor informal yaitu variabel daerah asal. Sedangkan variabel umur , status perkawinan, tingkat pendidikan, jenis pekerjaan dan jenis dagangan tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat pendapatan migran sirkuler sektor informal Kata kunci : Migran Sirkuler, Sektor Informal, Tingkat Pendapatan.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011