SKRIPSI

Penulis / NIM
KURNIA DAMAYANTI JAMADA / 912417035
Program Studi
S1 - EKONOMI PEMBANGUNAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. SYARWANI CANON, M.Si / 0024076506
Pembimbing 2 / NIDN
FITRI HADI YULIA AKIB, SE, ME / 0025078201
Abstrak
ABSTRAK Kurnia Damayanti Jamada, 2021. Analisis Pengaruh Pertumbuhan ekonomi, Investasi dan IPM terhadap Ketimpangan Pendapatan Se Sulawesi. Program Studi S-1 Ekonomi Pembangunan, Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo, Di bawah bimbingan Prof. Dr. Ir. Syarwani Canon, M.Si dan Fitri Hadi Yulia Akib, SE., ME. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Investasi dan IPM terhadap Ketimpangan Pendapatan. Data yang digunakan dalam penelitan ini yaitu data sekunder berupa 6 provinsi di Sulawesi, periode 2010-2019, bersumber dari Badan Pusat Statistic. Metode yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan data panel. Hasil analisis menunjukkan bahwa Pertumbuhan Ekonomi berpengaruh negative dan signifikan terhadap ketimpangan pendapatan di Sulawesi. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa pertumbuhan ekonomi berpengaruh langsung terhadap ketimpangan pendapatan. Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu gambaran pembangunan diberbagai sektor ekonomi, dengan tujuan untuk dapat meningkatkan pendapatan masyarakat serta mengatasi tingkat ketimpangan ekonomi. Investasi berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap ketimpangan pendapatan di Sulawesi. Peningkatan investasi tidak berpengaruh langsung terhadap ketimpangan pendapatan di Sulawesi. Investasi di Sulawesi hanya berpusat pada daerah tertentu saja dan tidak adanya kemerataan setiap daerah di Sulawesi sehingga hanya daerah tertentu saja yang dapat mengembangkan perekonomiannya. IPM berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketimpangan pendapatan di Sulawesi, peningkatan IPM berpengaruh langsung terhadap ketimpangan pendapatan di Sulawesi. Hal ini terjadi karena unsur-unsur IPM yang ada hanya berkembang pesat pada daerah yang ada di sekitar kota, sedangkan daerah yang jauh dari perkotaan sulit untuk memperoleh fasilitas seperti kesehatan dan pendidikan yang layak. Kata Kunci: Pertumbuhan Ekonomi, Investasi, IPM, Ketimpangan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011