SKRIPSI

Penulis / NIM
MERLIN. A. GALA / 921409120
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
SAHMIN NOHOLO, SE, MM / 0017066704
Pembimbing 2 / NIDN
SITI PRATIWI HUSAIN, SE, M.Si / 0009038601
Abstrak
ABSTRAK MERLIN A. GALA, Nim. 921409120. 2013. “Pengaruh Penerapan Sistem Akuntansi Keuangan Daerah Terhadap Akuntabilitas Publik pada Pemerintah Kabupaten Gorontalo.” Skripsi, Program Studi SI Akuntansi, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo. Di bawah bimbingan Bapak Sahmin Noholo, SE, MM selaku pembimbing I dan Ibu Siti Pratiwi Husain, SE, M.Si selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penerapan sistem akuntansi keuangan daerah terhadap akuntabilitas publik pada Pemerintah Kabupaten Gorontalo. Jumlah populasi dari penelitian ini sebanyak 82 responden dan Sampel dari penelitian ini sebanyak 40 responden yang tersebar pada Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah Kabupaten Gorontalo. Data diambil dari kuesioner yang disebarkan kepada responden dan yang terkumpul sebanyak 35 kuesioner sedangkan 5 kuesioner tidak terkumpul. Berdasarkan 35 kuesioner yang terkumpul hanya 30 kuesioner yang dapat diolah sedangkan 5 diantaranya tidak dapat diolah karena tidak lengkap jawaban. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel bebas Penerapan Sistem Akuntansi Keuangan Daerah (X) dan variabel terikatnya adalah Akuntabilitas Publik (Y). Data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan sistem akuntansi keuangan daerah terhadap akuntablitas publik (X) berpengaruh positif terhadap akuntabilitas publik (Y). Koefisien determinasi atau angka R square adalah sebesar 31,4 % dan sisanya sebesar 68,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Oleh karena itu, Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo hendaknya mempertahankan maupun meningkatakan penerapan sistem akuntansi keuangan daerah di daerahnya sehingga dapat tercapai akuntabilitas publik yang lebih baik. Kata Kunci: Sistem Akuntansi Keuangan Daerah, Akuntabilitas Publik
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011