SKRIPSI

Penulis / NIM
EKA MURTI PUJI RAHAYU / 921410010
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
SAHMIN NOHOLO, SE, MM / 0017066704
Pembimbing 2 / NIDN
SITI PRATIWI HUSAIN, SE, M.Si / 0009038601
Abstrak
Eka Murti Puji Rahayu. 921 410 010. 2014. Skripsi. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Kemacetan Kredit Pada Simpan Pinjam Perempuan (SPP) PNPM Mandiri Perdesaan Kecamatan Basidondo Kabupaten Tolitoli. Dibawah bimbingan oleh Bapak Sahmin Noholo, SE, MM dan Ibu Siti Pratiwi Husain, SE., M.Si. Program Studi S1 Akuntansi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Negeri Gorontalo. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana proses penilaian dan penyaluran pinjaman, mengidentifikasi karakteristik anggota kelompok yang bermasalah, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi kemacetan kredit pada kegiatan Simpan Pinjam Perempuan (SPP) PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Basidondo Kabupaten Tolitoli. Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data dalam penelitian ini yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses penilaian dan penyaluran pinjaman oleh Unit Pengelola Kegiatan telah sesuai dengan ketentuanketentuan PNPM Mandiri Perdesaan, karakteristik anggota yang bermasalah dalam hal pengembalian kredit yaitu tergolong usia 50 tahun, tingkat pendidikan SD-SMP, dan jumlah tanggungan keluarga sebanyak 1-5 orang. Terdapat empat faktor yang mempengaruhi kemacetan kredit pada kegiatan Simpan Pinjam Perempuan (SPP) PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Basidondo Kabupaten Tolitoli yaitu faktor force majore, faktor microfinance, faktor kelembagaan, dan faktor penyelewengan.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011