SKRIPSI

Penulis / NIM
FITRI AHMAD / 921410060
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
HARTATI TULI, SE.Ak,M.Si / 0022127202
Pembimbing 2 / NIDN
USMAN, S.Pd., M.Si / 0024067702
Abstrak
ABSTRAK Fitri Ahmad. NIM 921 410 060. Pengaruh Perubahan Penghasilan Tidak Kena Pajak Terhadap Penerimaan Pajak Penghasilan Pasal 21 DI KPP Pratama Gorontalo. Skripsi. Program Studi S1 Akuntansi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Negeri Gorontalo. 2014 Di bawah bimbingan Hartati Tuli, SE.Ak, Msi selaku pembimbing I dan Usman S.Pd., SE., Msi selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Perubahan Penghasilan Tidak Kena Pajak Terhadap Penerimaan Pajak Penghasilan Pasal 21 Di KPP Pratama Gorontalo. Penelitian ini menggunakan data primer berupa kuesioner atau daftar pertanyaan yang disebarkan pada pegawai kantor KPP Pratama Gorontalo. Jumlah populasi dalam penelitian ini berjumlah 69 orang dan sampel yang terpilih berjumlah 69 orang. Alat analisis menggunakan metode analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perubahan penghasilan tidak kena pajak pada Kantor KPP Pratama Gorontalo berpengaruh positif dan signifikan terhadap penerimaan pajak penghasilan pasal 21. Adapun besar pengaruh dari perubahan PTKP terhadap penerimaan pajak penghasilan di KPP Pratama Gorontalo relatif masih rendah . Ini bisa dilihat dari nilai koefisien determinasi yang hanya sebesar 0,379. Ini berarti 37,9% perubahan penerimaan pajak penghasilan di KPP Pratama Gorontalo dipengaruhi oleh kebijakan perubahan PTKP yang diberlakukan sedangkan sisanya sebesar 62,1% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata Kunci: Penghasilan Tidak Kena Pajak, Pajak Penghasilan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011