Penulis / NIM
ALAN IGIRISA / 921410075
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
SAHMIN NOHOLO, SE, MM / 0017066704
Pembimbing 2 / NIDN
SITI PRATIWI HUSAIN, SE, M.Si / 0009038601
Abstrak
ABSTRAK
Alan Igirisa. 921 410 075. 2015. Pengaruh Profesionalisme Auditor Terhadap Pertimbangan Tingkat Materialitas Dalam Pemeriksaan Laporan Keuangan" (Studi Kasus pada Auditor Internal Inspektorat Provinsi Gorontalo). Skripsi Program Studi S1 Akuntansi, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan Bapak Sahmin Naholo, SE, MM dan Ibu Siti Pratiwi Husain, SE, M.Si.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh dari Profesionalisme Auditor Terhadap Pertimbangan Tingkat Materialitas Dalam Pemeriksaan Laporan Keuangan. Data dalam penelitian ini didapatkan dengan menyebarkan kusioner pada responden di Kantor Inspektorat Provinsi Gorontalo. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 75 orang dengan tingkat pengembalian sebanyak 40 orang. Analisis data menggunakan bantuan program SPPS 21.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa profesionalisme audit terletak pada kriteria yang baik sedangkan pertimbangan tingkat materialitas juga terletak pada kriteria yang baik. Pengujian statistik menemukan bahwa Profesionalisme berpengaruh signifikan terhadap pertimbangan tingkat materialitas audit di Kantor Inspektorat Provinsi Gorontalo dengan nilai pengaruh sebesar 30,6%.
Kata Kunci: Profesionalisme Audit, Pertimbangan Tingkat Materialitas
Download berkas