SKRIPSI

Penulis / NIM
MAYLAN A. NAPU / 921410147
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
ZULKIFLI BOKIU, SE.Ak, M.Si / 0019057204
Pembimbing 2 / NIDN
LA ODE RASULI, S.Pd., SE., MSA / 0007057701
Abstrak
ABSTRAK Maylan A. Napu. 2012. Pengaruh Pengetahuan dan Pengalaman Terhadap Kualitas Audit Pada Inspektorat se Provinsi Gorontalo. Skripsi. Program Studi S1 Akuntansi, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Bapak Zulkifli Bokiu, SE., Ak., M.Si dan Pembimbing II Bapak La Ode Rasuli, S.Pd., SE., MSA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan pengalaman auditor serta menguji pengaruh pengetahuan dan pengalaman terhadap kualitas audit pada Inspektorat se Provinsi Gorontalo. Teknik sampel yang digunakan adalah sampling jenuh sebanyak 38 responden. Analisis data penelitian menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Tingkat pengetahuan yang dimiliki auditor pada Inspektorat se Provinsi Gorontalo sudah baik. 2) Tingkat pengalaman yang dimiliki auditor pada Inspektorat se Provinsi Gorontalo pada umumnya sudah baik. 3) Pengetahuan dan pengalaman berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit secara keseluruhan, secara masing-masing pengetahuan berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit sedangkan pengalaman tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit. Kata Kunci: Pengetahuan, Pengalaman, Kualitas Audit
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011