SKRIPSI

Penulis / NIM
SITI NURJANAH SISWONDO / 921411031
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
LA ODE RASULI, S.Pd., SE., MSA / 0007057701
Pembimbing 2 / NIDN
RIZAN MACHMUD, S.Kom, M.Si / 0016078304
Abstrak
ABSTRAK Siti Nurjanah Siswondo. 921 411 031. 2015. Pengaruh Ukuran Perusahaan dan Pertumbuhan Perusahaan Terhadap Return Saham Perusahaan Industri Rokok di Bursa Efek Indonesia Periode 2000-2014. Skripsi. Program Studi S1 Akuntansi, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan Bapak La Ode Rasuli, S.Pd., SE., MSA dan Bapak Rizan Machmud, S.Kom., M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Ukuran Perusahaan dan Pertumbuhan Perusahaan terhadap Return Saham Perusahaan Industri Rokok di Bursa Efek Indonesia Periode 200-2014. Sumber data penelitian ini adalah data sekunder berupa laporan keuangan Perusahaan Industri Rokok di Bursa Efek Indonesia Periode 200-2014. Tehnik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah data didapatkan dengan mengunduh laporan keuangan tahunan melalui website resmi Perusahaan Industri Rokok. Populasi dalam penelitian sebanyak 5 Perusahaan Industri Rokok. Tehnik pengambilan sampel menggunakan metode Purposive Sampling, sehingga sampel dalam penelitian ini adalah 3 Perusahaan Indistri Rokok yaitu PT. Gudang Garam Tbk. PT. HM Sampoerna Tbk. dan PT. Bentoel International Tbk. Tehnik Analisis data dengan menggunakan analisis regresi berganda data panel. Hasil pengujian hipotesis menunjukan Ukuran Perusahaan berpengaruh positif terhadap Return Saham perusahaan Industri Rokok yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2013. Pertumbuhan Perusahaan berpengaruh negatif terhadap Return Saham perusahaan Industri Rokok yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2013. Secara simultan Ukuran Perusahaan dan Pertumbuhan Perusahaan berpengaruh terhadap Return Saham perusahaan Industri Rokok yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia tahun 2000-2014. Nilai koefisien determinasi atas Pengaruh Ukuran Perusahaan dan Pertumbuhan Perusahaan terhadap Return Saham adalah sebesar 16,45% dan selebihnya yakni faktor fundamental terkait dengan rasio kinerja keuangan perusahaan. Hasil tersebut menunjukan bahwa masih terdapat faktor lain yang lebih dominan yang mempengaruhi return saham. Kata Kunci: Ukuran Perusahaan, Pertumbuhan Perusahaan, Return Saham
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011