Penulis / NIM
SANDI WAHYUDI / 921411043
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. NISWATIN, S.Pd,SE,MSA / 0012127702
Pembimbing 2 / NIDN
VALENTINA MONOARFA, SE., MM / 0010076909
Abstrak
ABSTRAK
Sandi Wahyudi, 2015, Skripsi. Motivasi Nasabah Dalam Memilih Pembiayaan Syariah Pada BMT Tinelo Sejahtera: Sebuah Studi Fenomenologi. Program Studi Strata 1 (S1) Akuntansi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo (UNG). Dibawah bimbingan Ibu Dr. Niswatin, S.Pd, SE., MSA selaku pembimbing I dan Ibu Hj. Valentina Monoarfa, SE., MM selaku pembimbing II.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan motivasi nasabah dalam memilih pembiayaan syariah pada BMT Tinelo Sejahtera. Dalam melakukan penelitian, peneliti berperan sebagai instrumen utama yang terlibat dalam penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Lokasi penelitian di Kabupaten Gorontalo. Pengumpulan data dilakukan dengan cara: observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Proses penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan purpose sampling dan snowball sampling. Informan dalam penelitian ini berjumlah 7 orang baik dari informan awal berjumlah 1 orang dan informan kunci berjumlah 6 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah Reading and re-reading, initial noting, developing emergent themes, searching for connection a cross emergent themes, moving the next cases, dan looking for patterns across cases.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa motivasi nasabah dalam memilih pembiayaan syariah di BMT Tinelo Sejahtera adalah pembiayaan tanpa bunga, adanya label syariah, produk pembiayaan yang sesuai kebutuhan, menambah modal, pelayanan yang aman dan nyaman, sistem kerja syariah yang senantiasa melayani para nasabah.
Kata kunci : motivasi nasabah, pembiayaan syariah.
Download berkas