Penulis / NIM
FITRIA / 921411156
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
IMRAN ROSMAN HAMBALI, S.Pd., SE., MSA / 0023087004
Pembimbing 2 / NIDN
RONALD S BADU, SE., M.Si / 0023108301
Abstrak
ABSTRAK
Fitria. 921 411 156. 2015. Motivasi Nasabah Memilih Gadai Emas Di Bank Syariah Mandiri Cabang Gorontalo. Skripsi Program Studi S1 Akuntansi, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan Bapak Imran Rosman Hambali, S.Pd., SE., M.Si dan Bapak Ronald S. Badu, SE., M.Si.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi nasabah dalam memilih produk gadai emas di Bank Syariah Mandiri Cabang Gorontalo. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi dan peneliti sebagai instrumen utama. Lokasi penelitian dilakukan di PT Bank Syariah Mandiri Cabang Gorontalo. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara. Penentuan informan menggunakan metode purposive sampling dan snowball sampling. Informan dalam penelitian ini berjumlah 6 informan terdiri dari 1 informan merupakan karyawan Bank Syariah Mandiri, 3 informan merupakan nasabah Bank Syariah Mandiri dan 2 informan merupakan nasabah pegadaian. Untuk menganalisis data peneliti menggunakan teori analisis data Miles dan Hiberman berupa reduction, data display dan conclusion drawing/verification.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi nasabah dalam memilih gadai emas di Bank Syariah Mandiri adalah disebabkan biaya ujrah (biaya pemeliharaan) yang lebih rendah, pelayanan yang ramah serta proses yang cepat dan mudah. Kurangnya sosialisasi atau promosi dari pihak bank yang menyebabkan kurangnya nasabah disebabkan banyak masyarakat yang tidak mengerti dan belum mengetahui adanya produk gadai di Bank Syariah Mandiri
Kata Kunci: Gadai Emas Syariah, Biaya Ujrah (Pemeliharaan), dan Motivasi Nasabah.
Download berkas