Penulis / NIM
ANGELIA ELVIRA RUMAGIT / 921412050
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
NILAWATY YUSUF, SE., Ak., M.Si / 0011057204
Pembimbing 2 / NIDN
SITI PRATIWI HUSAIN, SE, M.Si / 0009038601
Abstrak
ABSTRAK
ANGELIA ELVIRA RUMAGIT, 921 412 050. 2016. Implementasi Sistem Informasi Akuntansi pada PT. Pos Indonesia Kota Gorontalo. Skripsi. Program Studi S1 Akuntansi. Jurusan Akuntansi. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Ibu Nilawaty Yusuf, SE, Ak, M.Si dan Pembimbing II Ibu Siti Pratiwi Husain, SE, M.Si.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi sistem informasi akuntansi pada PT. Pos Indonesia Kota Gorontalo. Penelitian ini berfokus pada sistem informasi yang dipakai pada kantor pos khususnya pada bagian keuangan dalam pelaporan keuangan. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, pengamatan, dan dokumentasi. Metode yang dipakai dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif yang bersifat induktif. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukan sistem informasi akuntansi yang ada pada PT.Pos Indonesia (Persero) Kota Gorontalo sudah diterapkan secara memadai dan efektif dalam pelaporan informasi akuntansinya. Implementasi sistem informasi akuntansi mempunyai penerapan yang baik dalam suatu organisasi khususnya di bagian bidang keuangan bahwa dengan adanya sistem informasi akuntansi dengan aplikasi ITEMS (Integrated Treasure Management System) akan meningkatkan kualitas laporan keuangan yang dihasilkan secara efektif dan efisien.
Kata Kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Implementasi
Download berkas