Penulis / NIM
RAHMAWATI NURFAUZIA NAPU / 921413004
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RIO MONOARFA, SE.Ak, M.Si,CA / 0008107405
Pembimbing 2 / NIDN
ZULKIFLI BOKIU, SE.Ak, M.Si / 0019057204
Abstrak
Rahmawati Nurfauzia napu. 921 413 004. 2017. Analisis Biaya Kualitas dan Dampaknya Pada Profitabilitas (Studi Kasus Pada Shyfi Jaya Meubel). Skripsi Program Studi S1 Akuntansi, Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I : Rio Monoarfa, SE,Ak., M.Si dan Pembimbing II : Zulkifli Bokiu, SE.Ak., M.Si
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perhitungan biaya kualitas dalam perusahaan dan berdasarkan catatan akuntansi biaya serta untuk mengetahui dampaknya pada profitabilitas. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan metode pengumpulan data menggunakan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan sesuai dengan tahap-tahap untuk mengetahui perhitungan biaya kualitas perusahaan dan berdasarkan cacatan akuntansi serta untuk mengetahui dampaknya pada proftabilitas.
Hasil penelitian menunjukan bahwa dari tahun 2014 sampai pada tahun 2016 biaya kualitas perusahaan selalu menurun, diikuti oleh presentase biaya kualitas pada pendapatan penjualan, namun meskipun biaya kualitas menurun biaya kualitas perusahaan belum mencapai standar biaya kualitas sebesar 2,5% dari pendapatan penjualan. Hasil penelitian ini juga menunjukan bahwa biaya kualitas yang dikeluarkan untuk menghasilkan produk yang berkualitas memiliki efek yang cukup besar terhadap peningkatan profit dimasa yang akan datang.
Kata Kunci : Biaya Kualitas, Profiabilitas
Download berkas