SKRIPSI

Penulis / NIM
KURNIA PRATIWI / 921413095
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. TRI HANDAYANI AMALIAH, SE.Ak, M.Si / 0007127205
Pembimbing 2 / NIDN
NILAWATY YUSUF, SE., Ak., M.Si / 0011057204
Abstrak
ABSTRAK KURNIA PRATIWI, 2018, Skripsi. Studi Fenomenologi: Menggali Makna Uang dalam Perspektif Mahasiswa Akuntansi. Program studi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo. Di bawah bimbingan Ibu Dr. Tri Handayani Amaliah SE.Ak M.Si CA selaku pembimbing I dan Ibu Nilawaty Yusuf SE.Ak M.Si selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan makna uang logam dalam perspektif mahasiswa akuntansi di Universitas Negeri Gorontalo yang sedang menjalankan kegiatan usaha. Dalam penelitian ini, peneliti hadir sebagai aktor utama yang terlibat langsung dalam proses penelitian, Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi langsung, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data induktif. Hasil penelitian menemukan bahwa makna uang dalam sudut pandang mahasiswa akuntansi yang memiliki usaha adalah sebagai alat pembayaran yang sah, media bersedekah dan sarana menabung. Kata kunci : uang logam, pembayaran yang sah, sedekah, menabung
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011