SKRIPSI

Penulis / NIM
GITA VITRIA QALBINA DAHLAN / 921413229
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. TRI HANDAYANI AMALIAH, SE.Ak, M.Si / 0007127205
Pembimbing 2 / NIDN
NILAWATY YUSUF, SE., Ak., M.Si / 0011057204
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi petani Suku Saluan tentang harga jual produk pertanian di Kecamatan Pagimana Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan etnometodologi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa petani Suku Saluan mempersepsikan harga jual sebagai penentu laba (Profit), harga jual sebagai bentuk keikhlasan, harga jual sebagai wujud sedekah, dan harga jual sebegai rasa persaudaraan dan kepercayaan. Empat hal tersebut dibalut oleh Sentuhan Rasa. Hal tersebut terbentuk oleh rasa syukur atas karunia Tuhan dan rasa kebahagiaan atau rasa puas yang mereka rasakan dalam hati mereka. Pendapat tentang keuntungan yang umumnya di maksudkan untuk mengumpulkan laba yang sebesar-besarnya tidak berlaku bagi masyarakat Suku Saluan. Hasil dari penelitian ini dapat memberikan kontribusi terhadap ilmu akuntansi. Khususnya akuntansi manajemen dan sebagai referensi bagi penelitian selanjutnya bahwa harga jual tidak hanya terbentuk oleh nilai-nilai materi tetapi juga non materi. Kata kunci: Harga jual, Suku Saluan, dan Etnometodologi
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011