SKRIPSI

Penulis / NIM
AVANIA PUTRI ZALNI AL FAIZAL / 921418005
Program Studi
S1 - AKUNTANSI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RIO MONOARFA, SE.Ak, M.Si,CA / 0008107405
Pembimbing 2 / NIDN
NURHARYATI PANIGORO, S. Pd, M.Si / 0031038805
Abstrak
ABSTRAK Avania Putri Zalni, 921418005. "Pengaruh Sumber Daya Manusia, Teknologi Informasi Dan Komitmen Organisasi Terhadap Tingkat Penerapan Standar Akuntansi Pemerintah Berbasis Akrual (Studi Kasus Pada OPD Pemerintah Kota Gorontalo)". Program Studi S1. Akuntansi, Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo dengan Pembimbing I Bapak Dr. Rio Monoarfa, SE., Ak., Msi., CA dan Pembimbing II Ibu Nurhayati Panigoro, S. Pd, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pengaruh sumber daya manusia, teknologi informasi dan komitmen organisasi secara parsial terhadap tingkat penerapan standar akuntansi pemerintah berbasis akrual pada OPD Pemerintah Kota Gorontalo; 2) pengaruh sumber daya manusi, teknologi informasi dan komitmen organisasi secara simultan atau bersama-sama terhadap tingkat penerapan standar akuntansi pemerintah berbasis akrual pada OPD Pemerintah Kota Gorontalo. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Tehnik analisis data yang digunakan ialah uji analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa; secara parsial sumber daya manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat penerapan standar akuntansi pemerintah berbasis akrual pada OPD Pemerintah Kota Gorontalo; Teknologi informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat penerapan standar akuntansi pemerintah berbasis akrual pada OPD Pemerintah Kota Gorontalo; Komitmen organisasi tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap tingkat penerapan standar akuntansi pemerintah berbasis akrual pada OPD Pemerintah Kota Gorontalo; Sedangkan terdapat pengaruh sumber daya manusia ,teknologi informasi dan komitmen organisasi secara simultan terhadap tingkat penerapan standar akuntansi pemerintah berbasis akrual pada OPD Pemerintah Kota Gorontalo. Kata Kunci : Sumber Daya Manusia, Teknologi Informasi, Komitmen Organisasi, dan Tingkat Penerapan Standar Akuntansi Pemerintah Berbasis Akrual.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011