SKRIPSI

Penulis / NIM
YUSRAN KARIM / 931410129
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. YULIANTO KADJI, M.Si / 0013076704
Pembimbing 2 / NIDN
RADIA HAFID, S.Pd, M.Si / 0025047103
Abstrak
ABSTRAK Yusran Karim. NIM. 931410129. Pengaruh Kualitas Layanan terhadap Minat Beli Konsumen di Meubel Putra Mandiri Kota Gorontalo. Program Studi S1 Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing: Prof.Dr. Yulianto Kadji, M.Si (Pembimbing I) dan Radia Hafid, S.Pd M.Si (Pembimbing II) Skripsi. 2014. Masalah utama dalam penelitian ini adalah mengukur pengaruh kualitas layanan yang meliputi indikator bukti langsung, kehandalan, daya tanggap, jaminan, dan empati terhadap minat beli konsumen di Meubel Putra Mandiri Kota Gorontalo. bertujuan untuk mengiterpretasikan seberapa besar pengaruh kualitas layanan terhadap minat beli. peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi sederhana. Proses analisis penelitian ini menggunakan Excel 2010 dan SPSS 17. 62 Adapun hasil analisis menunjukkan bahwa hipotesis penelitian ini menduga bahwa kualitas layanan berpengaruh terhadap minat beli konsumen di Meubel Putra Mandiri Kota Gorontalo, terbukti berberpangaruh signifikan.dari hasil pengujian hipotesis variabel kualitas pelayanan terhadap minat beli konsumen, secara simultan dapat dilihat dengan hasil diperoleh (R-Square) sebesar 0,732 atau 73,2 % dan sisanya 26,8 % dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak teradapat dalam model penelitian, faktor-faktor tersebut antara lain tentang promosi produk, harga, serta model-model perabot yang dijual dapat membantu terciptanya minat beli konsumen. Kata Kunci : Kualitas Layanan, Minat Beli
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011