SKRIPSI

Penulis / NIM
ABDULLAH LATIEF / 931410204
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. ARIFIN TAHIR, M.Si / 0026085605
Pembimbing 2 / NIDN
RAMLAN AMIR ISA, SE, MM / 0028087507
Abstrak
Abdullah Latief. NIM. 931 410 204. 2013. “Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai Pada Staf Fakultas Tarbiyah dan Tadris IAIN Sultan Amai Gorontalo”. Program Studi S-1 Manajemen. Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Arifin Tahir, M.Si dan Pembimbing II Ramlan Amir Isa, SE., MM. Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan rumusan masalah “Seberapa besar pengaruh Gaya Kepemimpinan terhadap Kinerja Pegawai Staf Fakultas Tarbiyah IAIN Sultan Amai Gorontalo?”. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Kuantitatif. Metode ini digunakan untuk meramalkan pengaruh antar variabel yang satu dengan yang lain, dalam penelitian ini yaitu Variabel X (Gaya Kepemimpinan) dan Variabel Y (Kinerja Pegawai). Sampel penelitian ini berjumlah 18 orang. Tehnik pengumpulan data mengunakan angket dan wawancara. Sebagai kesimpulan dari penelitian ini adalah : Berdasarkan hasil pengujian data yang telah dijelaskan sebelumnya, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa seluruh pegawai Fakultas Tarbiyah dan Tadris IAIN Sultan Amai Gorontalo telah paham mengenai hal-hal yang berkaitan dengan penerapan gaya kepemimpinan seperti arahan pimpinan, peran-serta pimpinan untuk terlibat dalam pekerjaan bawahan, dukungan dari pimpinan dan lain sebagainya. Hal tersebut diketahui dapat meningkatkan atau peling tidak mempengaruhi kinerja pegawai. Atau dengan kata lain pegawai telah paham mengenai cara kerja pimpinan terhadap bawahan, dan paham mengenai TUPOKSI kerjanya yang mendukung kinerja pegawai. Penjelasan tersebut sejalan dengan hasil penelitian yang menjelaskan bahwa sebesar 55.1% variabel Gaya Kepemimpinan yang diterapkan pada Fakultas Tarbiyah dan Tadris IAIN Sultan Amai Gorontalo berpengaruh terhadap kinerja pegawainya. Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan, Kinerja Pegawai.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011