Penulis / NIM
ASEP SAEPURRAHMAN / 931411194
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. HELDY VANNI ALAM, S.Pd., M.Si / 0030047602
Pembimbing 2 / NIDN
YAYU ISYANA D. PONGOLIU, SE., M.Sc / 0004018303
Abstrak
ABSTRAK
Asep Syaepurrohman. 931 411 194. 2016. Analisis Reaksi Pasar Ditinjau Dari Abnormal Return Dan Volume Perdagangan Atas Peristiwa Stock Split Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2015. Skripsi Program Studi S1 Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan Ibu. Heldy Vanni Alam, dan Ibu. Yayu Isyana D. Pongoliu.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan reaksi pasar ditinjau dari abnormal return sebelum dan sesudah pengumuman stock split dan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan reaksi pasar ditinjau dari volume perdagangan saham sebelum dan sesudah pengumuman stock split. Periode yang diteliti yakni stock split pada tahun 2013-2015. Adapun pengolahan data dalam penelitian ini yakni analisis uji t paired, sebab sampel dalam penelitian ini berasal dari populasi yang sama.
Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) tidak terdapat pebedaan yang signifikan antara Abnormal return saham Sebelum dan Sesudah Stock split pada Perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2013-2015. Sehingga dapat dikatakan bahwa kejadian stock split tidak memberikan dampak yang signifkan bagi Abnormal return saham perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2015. (2) tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara volume perdagangan Sebelum dan Sesudah Stock split pada Perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2013-2015. Sehingga dapat dikatakan bahwa kejadian stock split tidak memberikan dampak yang signifkan bagi volume perdagangan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2015. Dengan demikian hipotesis terdapat perbedaan abnormal return dan volume perdagangan saham sebelum dan sesudah stock split ditolak.
Kata Kunci : Stock Split, Abnormal return Saham, Volume Perdagangan
Download berkas