SKRIPSI

Penulis / NIM
LUIS ISMAIL / 931413227
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. HELDY VANNI ALAM, S.Pd., M.Si / 0030047602
Pembimbing 2 / NIDN
VALENTINA MONOARFA, SE., MM / 0010076909
Abstrak
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN MANAGERIAL GRID TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT. ZANUR LINAS MANDIRI KAWASAKI GORONTALO Luis Ismail ABSTRAK Luis Ismail. 931413227. Skripsi "Pengaruh Gaya Kepemimpinan Managerial Grid terhadap Produktivitas Kerja Karyawan pada PT. Zanur Linas Mandiri Kawasaki Gorontalo". Program Studi S1 Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo. Bimbingan dari Ibu Dr. Heldy Vanni Alam S.Pd, M.Si sebagai pembimbing I dan Ibu Hj. Valentina Monoarfa, SE., MM sebagai pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk melihat seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan managerial grid terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT. Zanur Linas Mandiri Kawasaki Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Pengumpulan data melalui observasi dan kuisioner yang disebarkan pada 50 responden. Data hasil penelitian diolah dengan menggunakan program SPSS dan hasilnya dianalisis melalui analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan managerial grid memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan dengan persamaan regresi sederhana = 26.270 + 0.494X dimana nilai konstanta 26.270 yang menunjukkan bahwa jika gaya kepemimpinan managerial grid (X) diasumsikan nilainya sama dengan nol maka produktivitas kerja karyawan (Y) akan menurun sebesar (0,494). Yang dapat diartikan bahwa pengaruh variable independen Gaya Kepemimpinan Managerial Grid (X) terhadap Produktivitas Kerja Karyawan (Y) apa bila dilihat dari besarnya koefisien regresi 0,494, maka dapat diartikan bahwa setiap perubahan variable Gaya Kepemimpinan Managerial Grid (X) sebesar satu satuan maka variable Produktivitas Kerja Karyawan (Y) akan meningkat sebesar 0,494. Dengan demikian, hipotesis penelitian teruji kebenarannya. Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan Managerial Grid, Produktivitas Kerja Karyawan.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011