Penulis / NIM
AGUSTIN SRI MUTIARA GANI / 931415032
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RIZAN MACHMUD, S.Kom, M.Si / 0016078304
Pembimbing 2 / NIDN
SELVI, SE, M.Si / 0031058005
Abstrak
Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya penurunan profitabilitas di beberapa perusahaan selama beberapa tahun terakhiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari intellectual capital terhadap menurunnya profitabilitas perusahaan perbankan selama beberapa tahun terakhir. Penelitian ini memiliki 2 tipe variabel yang terdiri dari variabel dependen yaitu intellectual capital yang indikatornya adalah (VACA,VAHU, dan STVA), sedangkan variabel independennya yaitu profitabilitas yang indikatornya di wakili oleh (ROE). Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang bergerak dalam sektor perbankan BUMN yang terdaftar di bursa efek indonesia selama 5 periode terakhir yaitu 2013-2017. Diperoleh sebanyak 5 perusahaan yang dijadikan sebagai sample. Teknik sample yang digunakan adalah sample jenuh. Data merupakan jenis data sekunder, karena diperoleh dari laporan keuangan masing-masing perusahaan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda.
Hasil dari penelitian ini menunjukan secara simultan VACA, VAHU, dan STVA memiliki pengaruh terhadap ROE perusahaan. Secara parsial VACA, dan STVA memiliki pengaruh secara signifikan terhadap ROE perusahaan. Sedangkan VAHU memiliki pengaruh negatif terhadap ROE perusahaan. 29,3% dari seluruh variabel dalam model penelitian ini yakni VACA, VAHU, dan STVA memiliki kontribusi untuk mempengaruhi profitabilitas (ROE) bank BUMN yang terdaftar di BEI dalam rentang tahun 2013 sampai dengan 2017.
Kata Kunci: Intellectual Capital, Profitabilitas, VACA,VAHU, STVA, ROE.
Download berkas