Penulis / NIM
INDRA ALI / 931415071
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. YANTI ANETA, S.Pd, M.Si / 0004077802
Pembimbing 2 / NIDN
VALENTINA MONOARFA, SE., MM / 0010076909
Abstrak
ABSTRAK
Indra Ali. Nim 931415071. S1 Manajemen. Fakultas Ekonomi. Tahun 2019. Ã���Ã..."Pengaruh Komitmen Terhadap Disiplin Kerja Pegawai Pada Kantor Kecamatan Sipatana Kota GorontaloÃ���Ã�ÂÂ.Pembimbing I Ibu Dr. Yanti Aneta,S.Pd, M.Si dan Pembimbing II Ibu Hj. Valentina Monoarfa, SE, MM.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan membuktikan secara empiris: Pengaruh Komitmen Terhadap Disiplin Kerja Pegawai Pada Kantor Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo.
Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai pada kantor kecamatan sipatana sebanyak 44 responden. Sampel yang di gunakan dalam penelitian ini yaitu sampel jenuh, sampel sebanyak 44 pegawai. Analisis pada penelitian ini menggunakan analisis regresi sederhana.
Hasil uji analisis regresi yang menunjukan bahwa nilai signifikan t hitung lebih kecil dari alpha dan nilai uji t hitung lebih besar dari t tabel sehingganya H0 ditolak dan H1 diterima atau komitmen memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja. Komitmen (X) memiliki signifikansi 0,000 < 0.05 dan t Hitung 6.049 > T-tabel 1.682, maka hipotesis uji t untuk Ha (variabel komitmen) berpengaruh. Nilai R Square sebesar 0,466 menunjukkan bahwa sebesar 46,6% variabel Komitmen memberikan kontribusi untuk mempengaruhi variabel Disiplin Kerja adapun sisanya sebesar 0,426 atau 42,6% merupakan faktor-faktor lain yang tidak di teliti dalam penelitian ini seperti, pengawasan, prestasi kerja yang dapat meningkatkan disiplin kerja
Kata Kunci : Komitmen, Disiplin Kerja
Download berkas