SKRIPSI

Penulis / NIM
NUR AVIAH KASTEN / 931416146
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RIZAN MACHMUD, S.Kom, M.Si / 0016078304
Pembimbing 2 / NIDN
SELVI, SE, M.Si / 0031058005
Abstrak
ABSTRAK Nur Aviah Kasten. Nim 931 416 146, 2020" Pengaruh Kebijakan Dividen Terhadap Harga Saham Pada Perusahan Farmasi Yang Terdaftar Di BEI Periode 2009-2018. Skripsi, Program Studi S1 Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah Bimbingan Dr. Rizan Machmud, S.Kom, M.Si selaku pembimbing I dan Selvi, SE, M.Si selaku pembimbing II. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui : Pengaruh Kebijakan Dividen Terhadap Harga Saham Pada Perusahan Farmasi Yang Terdaftar Di BEI. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif karena didalamnya mengacu pada perhitungan data penelitian yang berupa angka-angka. Variabel penelitian ini meliputi variabel dependen dan independen. Variabel penelitian ini adalah perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2018. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah 4 (empat) perusahaan selama periode 2009-2018. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil analisis statistik dapat disimpulkan bahwa : (1) Kebijakan Dividen berpengaruh signifikan terhadap harga saham, (2) DPR berpengaruh negatif signifikan terhadap harga saham, (3) Dividen Yield berpengaruh negatif signifikan terhadap harga saham pada perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009- 2018 dengan nilai koefisien determinasi sebesar 0.651788 Nilai ini berarti bahwa sebesar 65,17% perubahan variabel harga saham perusahaan farmasi yang diamati selama tahun 2009-2018 dipengaruhi oleh Divident Payout Ratio (DPR) dan Divident Yield, sedangkan sisanya sebesar 37,21% dipengaruhi oleh variabel lain di luar model. Kata kunci : Harga Saham, Kebijakan Dividen, Dividen Payout Ratio (DPR), Dividen Yield.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011