Penulis / NIM
RISKA S. ATILU / 931417011
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RIZAN MACHMUD, S.Kom, M.Si / 0016078304
Pembimbing 2 / NIDN
ANDI JUANNA, S.Pd.,M.Sc / 0026118404
Abstrak
ABSTRAK
Riska S. Atilu. NIM 931417011 2022. Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Kepercayaan Nasabah Terhadap Minat Kredit Nasabah Pada Bank Pengkreditan Rakyat Paro Dana Kota Gorontalo. Skripsi. Program Studi S1 Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah Bimbingan Dr.Rizan Machmud,S.Kom.M.Si Sebagai Pembimbing I dan Andi Juana,S.Pd.,M.Sc Sebagai Pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Kepercayaan Nasabah Terhadap Minat Kredit Nasabah Pada Bank Pengkreditan Rakyat Paro Dana Kota Gorontalo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan kuantitatif deskriptif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran kuesioner kepada nasabah Bank Perkreditan Rakyat Paro Dana Kota Gorontalo. Penarikan sampel dalam penelitian mengambil sampel sebesar 25% dari jumlah populasi sehingga sampel berjumlah 43 responden. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS 20.
Hasil penelitian menunjukan 1) kualitas pelayanan berpengaruh positif signifikan terhadap minat kredit nasabah, 2) kepercayaan berpengaruh positif signifikan terhadap minat kredit nasabah, dan 3) kualitas pelayanan dan kepercayaan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap minat kredit nasabah. Koefisien determinasi dalam penelitian ini sebesar 79,9% yang berarti variabilitas minat kredit nasabah dapat dijelaskan oleh kualitas pelayanan dan kepercayaan sebesar 79,9%.
Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Kepercayaan, Minat Kredit Nasabah
Download berkas