SKRIPSI

Penulis / NIM
ADELIA MAGO / 931417044
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
DR. MUCHTAR AHMAD, S.Pd, M.Si / 0004057805
Pembimbing 2 / NIDN
ANDI JUANNA, S.Pd.,M.Sc / 0026118404
Abstrak
ABSTRAK Adelia Mago. NIM. 931 417 044. Pengaruh Brand Image Terhadap Keputusan Pembelian Produk Vaseline(Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen UNG). Skripsi, Program Studi S1 Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan dari Bapak DR. Muchtar Ahmad, S.Pd, M.Si dan Bapak Andi Juanna, S.Pd, M.Sc. Penelitian ini mengkaji Pengaruh Brand Image Terhadap Keputusan Pembelian Produk Vaseline(Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen UNG). Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 58 Mahasiswa Jurusan Manajemen dengan cara menyebar kuisioner kepada responden yang telah memenuhi kriteria sampel yang telah ditentukan. Analisis data dengan menggunakan teknik analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukan bahwa Brand Image mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Kemudian nilai R square adalah sebesar 0,701. Nilai ini menunjukan bahwa sebesar 70,1% variabel Keputusan Pembelian produk vaseline pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen UNG dapat dijelaskan oleh Brand Image, sedangkan sisanya sebesar 29,9% dapat dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci : Brand Image, Keputusan Pembelian
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011