KARYA ILMIAH

Pengarang
Novri Y. Kandowangko
Subjek
- Sains
Abstrak
Abstrak—Kurangnya informasi kepada masyarakat tentang pemanfaatan dan khasiat tanaman obat daerah Gorontalo menyebabkan kurangnya pemanfaatan terhadap tanaman obat daerah ini. Selain murah untuk digunakan sebagai obat tradisional, tanaman obat daerah ini juga dapat mengatasi berbagai macam penyakit. Akan tetapi, data tanaman obat daerah ini belum dikelola dengan baik dan belum tersimpan dan terdokumentasi secara digital. Tujuan penelitian ini adalah membuat sistem informasi berupa aplikasi web dan mobile data tanaman obat daerah Gorontalo. RUP (Rational Unified Proces) dengan menggunakan konsep Unified Modelling Languange (UML) digunakan dalam metode perancangan sistem yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, dan class diagram. Untuk bahasa pemrograman menggunakan PHP dengan konsep OOP (object oriented programing) sebagai backend-nya untuk aplikasi web dan IONIC framework sebagai frontend untuk aplikasi mobile. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi dapat mengelola data tanaman obat dan juga menampilkan dan mencari data tanaman obat berdasarkan penyakit tertentu. Kata kunci: aplikasi web dan mobile, tanaman obat Gorontalo Abstract—The insufficiency of information to the society regarding the utilization and benefits of the Gorontalo area of medicinal plants led to a lack of utilization of medicinal plants in this area. Besides cheap, Gorontalo’s medicinal plants can also overcome various kinds of diseases. Nevertheless, the data of medicinal plants had not been well managed and had not been documented and stored digitally. This research aims to develop information systems in web applications and mobile Gorontalo’s medicinal plant’s data. RUP (Rational Unified Process) using the concept of a Unified Modelling Language (UML) is used in the method of designing a system that consists of a Use case diagrams, Activity diagrams, and Class diagrams. Programming language using PHP with the concept of OOP (object oriented programming) as a backend for web applications and the IONIC framework as a frontend for mobile applications. The results indicate that the application can organize the data of medicinal plant and also display the data and search for medicinal plants based on specific disease. Keywords: web and mobile application, Gorontalo’s medicinal plants
Penerbit
Universitas Syiah Kuala
Kontributor
-
Terbit
2017
Tipe Material
ARTIKEL
Right
-
Berkas ini telah didownload sebanyak 834 kali
Download