RESEARCH

Researcher
Usman
Types of research
Penelitian Kolaboratif Dana BLU FE
Source of funds
PNBP Fakultas/Pasca
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pemahaman sistem akuntansi keuangan derah terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo, Adapun yang menjadi popolasi dalam penelitian ini adalah Kepala SKPD, Sekretaris SKPD, Kepala Bagian/Kepala Bidang, Kepala Subbagian dan Kepala Seksi dari 26 SKPD yang berada di Kabupaten Bone Bolango, dengan jumlah aparat sebanyak 383 aparat yang dianggap memiliki peranan penting dalam pemahaman sistem akuntansi keuangan daerah dan kinerja keuangan pemerintah daerah, sampel dalam penelitian ini yaitu sebanyak 95 orang aparat dari beberapa SKPD pada pemerintah daerah Kabupaten Bone Bolango. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang dibagikan kepada responden serta didukung oleh data sekunder yang ada pada pemerintah daerah Kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo dengan menggunakan regresi sederhana. Penelitian ini diduga bahwa pemahaman sistem akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah Kabupaten Bone Bolango,
This files has been downloaded 13632 times
Download