Researcher
Raghel Yunginger
Types of research
Penelitian Dasar Keilmuan
Source of funds
PNBP/BLU
Abstract
Kota Gorontalo sebagai pusat pemerintahan dan aktivitas perekonomian di Provinsi Gorontalo mengalami peningkatan aktivitas sektor-sektor perekonomian dan sektor vital lainnya. Hal ini menuntut pemenuhan energy listrik yang besar pula. Saat ini sumber energy listrik yang digunakan oleh PLN masih menggunakan energy konvensional atau energy bersumber bahan bakar fosil. Sementara jumlah energy ini semakin langka dan harganya pun semakin mahal. Akibatnya aktivitas masyarakat dan industri, termasuk dunia pendidikan, pemerintahan dan bidang usaha lainnya yang bergantung pada penggunaan energi listrik menjadi terganggu. Oleh karena itu perlu solusi untuk mencari energi alternatif yang berpotensi di Provinsi Gorontalo yang dapat digunakan sebagai pembangkit listrik seperti energi angin. Pada penelitian bertujuan untuk menganalisis besarnya potensi energy angin yang dapat dikonversi ke energy listrik. Hal ini penting dilakukan agar dapat diketahui dengan jelas apakah energy angin di Kota Gorontalo dapat dijadikan sebagai energy alternative untuk pembangkit energy listrik. Kontribusi hasil kajian ini sangat dibutuhkan sebagai informasi bagi pemerintah daerah, karena kebutuhan energi listrik merupakan kebutuhan yang berkelanjutan dalam berbagai aktivitas masyarakat yang harus segera mendapatkan penanganan. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode ekeplorasi yang melakukan pengukuran di lapangan dan didukung dengan dengan data sekunder dari BMKG Provinsi Gorontalo. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analitik perhitungan energy angin sebagai energy kinetik, dengan variable jumlah massa udara yang mengalir, dan kecepatan angin. Selanjutnya akan dihitung daya efektif yang dihasilkan oleh kincir angin dengan variabilitas diameter kincir. Berdasarkan parameter-parameter inilah maka potensi energy angin menjadi energy listrik di Kota Gorontalo dapat diketahui.
This files has been downloaded 47341 times