RESEARCH

Researcher
Hj. Salma Z. Bowtha
Types of research
Penelitian Kolaboratif Dana BLU FE
Source of funds
PNBP Fakultas/Pasca
Abstract
Tujuan penelitian yang akan dilakukan nanti yaitu: Merumuskan strategi kapasitas SDM rumah tangga dan SDM kelembagaan pelaku ekonomi masyarakat pesisir dan sarana prasarana pendukung di sekitar lokasi wisata bahari Botutonuo, Molotabu dan Taman Laut Olele.Menganalisis hirarki mana yang paling penting untuk menjadi arah kebijakan pemerintah pada pengembangan sektor pariwisatadilokasi obyek wisata tersebut kini dan kedepan sertaMembangun kreatifitas SDM yang terampil pada pengolahan dan pengembangan desain produk berbahan baku lokal (Hasil Laut dan hasil Perkebunan) agar memiliki daya saing sehingga dapat memberikan nilai tambah ekonomi. metode yang akan digunakan dalam penelitian nanti yaitupurposive samplingkarena lokasi wisata Taman Laut Olele Desa Olele merupakan obyek tujuan wisata internasional (international tourist destination), danPantai Botu Tonuo juga pantai Molutabu telah ditetapkan oleh Pemerintah sebagai lokasi pengembangan pariwisata, Metode pemilihan responden dilakukan dengan menggunakan metode yang berbeda pada dua kelompok responden (kelompok rumah tangga dan kelompok kelembagaan).Untuk responden rumah tangga metode yang digunakan adalah metode simple random sampling, sedangkan unit lembaga digunakan metode purposive. Jumlah sampel rumah tangga yang akan diambil sebanyak 90 responden yang terdiri 30 responden setiap lokasi sampel. Sedangkan unit lembaga yang diwawancarai disesuaikan dengan jumlah unit lembaga yang ada di masing-masing desa, diperkirakan sekitar 5-10 lembaga untuk setiap lokasi sampel.Alat analisis yang digunakan yaitu analisis deskriftif untuk mendeskripsikan profil potensi sumberdaya SDM dan bahan baku lokal, dan analisis kwalitatif (SWOT)bertujuan untuk menentukan hirarki mana paling utama arah kebijakan pengembangan potensi ekonomi kreatif di lokasi wisata. Adapun out-put atau hasil yang akan dicapai pada penelitian nantiyaitu tersusunnya buku profil strategi kerangka program dan rencana aksi serta adanya wisata bahari di pantai pesisir dan peningkatan pendapatan masyarakat yang mampu meningkatkan pendapatan asli daerah Kabupaten Bone Bolango dari sektor pariwisata.