Researcher
Irwan
Types of research
Penelitian Dasar
Source of funds
PNBP/BLU
Abstract
Penelitian ini bertolak dari beberapa hasil penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh peneliti bersama beberapa dosen di Universitas Negeri Gorontalo, penelitian pertama pada tahun 2019 berjudul Model perilaku berbasis kearifan lokal dalam menanggulangi penyakit menular HIV/AIDS di Provinsi Gorontalo, kemudian semasa pandemi covid-19 peneliti bersama tim melakukan beberapa penelitian survey terkait covid-19 penelitian awal pada bulan April tahun 2020 melakukan Survey analisis perilaku beresiko penularan covid -19 pada masyarakat Gorontalo, penelitian selanjutnya bulan Mei Tahun 2020 berjudul Survey tingkat kepatuhan masyarakt Gorontalo terhadap pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar {PSBB}. Ketiga penelitian ini menperlihatkan bahwa aspek kearifan lokal sangat menentukan perilaku masyarakat dalam melindungi dirinya dari penularan penyakit covid-19. Bertolak dari hasil penelitian tersebut, peneliti bermaksud untuk melakukan pemodelan perilaku pencegahan penularan covid--19 berbasis kearifan lokal di Provinsi Gorontalo.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan model perilaku pencegahan berbasis kearifan local untuk mencegah penularan Covid-19 di Gorontalo yang selanjutnya model tersebut menjadi bahan dalam menyusun Naskah akademis Metode Penelitian menggunakan pendekatan Survey analitik dan focus group discussion (FGD) pengumpulan data tetap mengedepankan aspek protokol kesehatan. Penelitian dilakukan selama empat bulan yang diawali dengan pengumpulan data surveylance perilaku yang menghasilkan data dasar faktor resiko penularan Covid-19 pada populasi umum dan populasi beresiko, data tentang determinan lingkungan, sosial budaya dan data perilaku berbasis kearifan lokal yang mendukung dan menghambat pencegahan Covid-19. Kemudian analisis data dilakukan untuk menyusun model dengan menggunakan pemodelan persamaan struktural atau Structur Equartion Modeling (SEM). Luaran penelitian yang dihasilkan berupa model pencegahan yang dipublikasikan dalam artikel jurnal nasional terakreditasi dan Jurnal internasional bereputasi.
This files has been downloaded 248 times