RESEARCH

Researcher
Lydia Surijani Tatura
Types of research
Penelitian Terapan
Source of funds
PNBP/BLU
Abstract
Kota Gorontalo merupakan ibu kota Provinsi Gorontalo yang berbatasan langsung dengan Teluk Tomini yang berada di selatan Kota Gorontalo. Masyarakat yang tinggal dikawasan pesisir pantai ini berprofesi sebagai nelayan. Salah satu wilayah Kota Gorontalo yang berada di pesisir pantai adalah Kelurahan Tanjung Keramat. Permukiman nelayan di Tanjung Kramat umumnya terbangun secara spontan dan sering kali dinilai secara umum sebagai permukiman masyarakat berpendapatan rendah bahkan relatif miskin. Terbatasnya lahan di permukiman nelayan mengakibatkan permukiman ini tampak padat dan tidak teratur, tidak ada ruang yang dapat digunakan untuk melakukan aktivitas, sehingga membuat permukiman ini terkesan kumuh. Penelitian ini bertujuan untuk: mengidentifikasi karakteristik masyarakat nelayan, menganalisis tapak permukiman dan sarana prasarana serta merumuskan konsep penataan permukiman nelayan di sepanjang pesisir pantai Kelurahan Tanjung Kramat. Data penelitian ini diperoleh dari hasil observasi, wawancara, kuesioner dan data peta dari google earth. Metode Penelitian yang dilakukan adalah Metode penelitian deskriptif-kualitatif difokuskan pada permasalahan atas dasar fakta yang dilakukan dengan cara pengamatan/observasi, wawancara, dan mempelajari dokumen-dokumen. Hasil yang diharapkan pada penelitian perencanaan penataan permukiman nelayan ini adalah rancangan secara detail dan mendalam disesuaikan dengan karakter fisik kawasan. Penataan permukiman nelayan ini mengambil konsep Arsitektur Tropis. Konsep ini diterapkan dengan maksud memberikan solusi dan adaptasi desain bangunan terhadap pengaruh iklim tropis. Luaran dari penelitian ini adalah berupa Konsep Tugas Akhir dan Jurnal.
This files has been downloaded 154 times
Download