RESEARCH

Researcher
Nurdin
Types of research
Penelitian Pengambangan Fakultas dan Keilmuan (BOPTN)
Source of funds
APBN/APBNP
Abstract
Potensi dan kendala produksi tanaman jagung pada beberapa tapak tapak yang mewakili tipe agroklimat di propinsi Gorontalo, berbeda tergantung kondisi iklimnya terutama curah hujan dan lama penyinaran. Produksi tertinggi dicapai karena distribusi hujan yang merata pada saat musim tanam (growing season) dan produksi terendah disebabkan karena tidak meratanya distribusi hujan dan meningkatnya lama penyinaran yang berkontribusi pada penurunan lengas tanah akibat evaporasi yang berlebihan. Tapak Bone Bolango dengan tipe agroklimat E1 merupakan tapak yang sesuai untuk pengembangan tanaman jagung dimana menghasilkan produksi tertinggi sebesar 6,524 ton per ha pada waktu tanam 1 Februari yang menggunakan varietas Arjuna dengan umur panen 103 hari.
This files has been downloaded 219 times
Download