Researcher
Yenti Juniarti
Types of research
Penelitian Kolaboratif Dana BLU FIP
Source of funds
PNBP/BLU
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya masalah pembelajaran yang dialami oleh guru Taman kanak-kanak Damhil Kota Gorontalo, yang mana Guru kesulitan dalam menanamkan nilai, agama dan moral pada anak dikarenakan keterbatasan dalam penggunaan media pembelajaran berbasis IT. Penelitian ini bertujuan untuk menanamkan perilaku nilai agama, dan moral melalui pembelajaran interaktif menggunakan smart apps creator yang mana nantinya akan dibuatkan materi yang dikemas dengan cerita, dan berisi kuis di setiap materi atau konten yang disampaikan sesuai dengan instrumen nilai agama dan moral. Metode Penelitian ini menggunakan desain penelitian Research & Development (R&D) menurut Borg & Gall dengan tahapan penelitian, 1) need asesmen 2) melakukan perencanaan 3) mengembangkan produk 4) uji coba lapangan awal 5) revisi produk 6) uji coba lapangan utama 7) revisi produk 8) uji lapangan, 10) revisi produk akhir. Adapun hasil penelitian ini yang diperoleh dari validasi ahli media yaitu 88.5% (sangat layak), validasi ahli materi 89% (sangat layak), validasi ahli pembelajaran 97.6% (sangat layak). Hasil uji coba penilaian media pembelajaran pada uji coba kelompok kecil yaitu 82,09% (sangat layak) dan pada uji coba lapangan besar adalah 88,89 %. (sangat layak). Berdasarkan hasil tersebut maka produk dikatakan layak digunakan.
This files has been downloaded 419 times