ESSAY

Writer / NIM
ISMIRANTI SAMAUN HARMAIN / 111410181
Study Program
S1 - BIMBINGAN DAN KONSELING
Advisor 1 / NIDN
Dra. RENA MADINA, M.Pd / 0022075913
Advisor 2 / NIDN
IRVAN USMAN, S.Psi, M.Si / 0002077703
Abstract
ABSTRAK Ismiranti S. Harmain. 2013. Meningkatkan Keterampilan Dasar Olah Vokal Seni Suara Melalui Tehnik Fading pada Siswa Kelas V SDN 8 Tilango. Skripsi. Jurusan Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dra. Rena Madina, M.Pd, dan Pembimbing II , Irvan Usman, S.Psi, M. Si Permasalahan dalam penelitian ini adalah Apakah keterampilan olah vokal seni suara kelas V SDN 8 Tilango dapat ditingkatkan dengan menggunakan tehnik fading?Adapun tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk meningkatkan ketrampilan olah vokal siswa kelas V SDN 8 Tilango Kabupaten Gorontalo dengan menggunakan tehnik Fading. Metode penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan sebanyak 3 siklus dan melalui 4 tahap yaitu tahap persiapan, pelaksanaan, pantauan dan evaluasi serta tahap analisis dan refleksi sedangkan tehnik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil pengamatan yang dilaksanakan dalam 3 siklus tersebut terlihat bahwa telah terjadi peningkatan olah vokal siswa. Hal ini terbukti oleh hasil analisis yang telah dikumpulkan hasil tersebut menunjukkan bahwa indikator dalam penelitian ini tercapai yakni 75 % siswa sudah mampu. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa tehnik fading dapat meningkatkan keterampilan dasar olah vokal seni suara di SDN 8 Tilango. Untuk itu diharapkan agar dalam meningkatkan tehnik vokal siswa dalam pembelajaran menyanyi di Sekolah Dasar dapat menggunakan tehnik fading. Kata Kunci: Olah Vokal, Seni Suara, Fading
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011