Writer / NIM
AIS FEBRIYANTI / 111411071
Study Program
S1 - BIMBINGAN DAN KONSELING
Advisor 1 / NIDN
Prof. Dr. WENNY HULUKATI, M.Pd / 0018095706
Advisor 2 / NIDN
MEISKE PULUHULAWA, S.Pd, M.Pd / 0031018301
Abstract
ABSTRAK
Ais Febriyanti. NIM 111411071. âAnalisis Faktor Yang Mempengaruhi Motivasi Belajar Pada Siswa Kelas VII Madrasah Tsanawiyah Al-Mubarak Marisa Kabupaten Pohuwatoâ. Skripsi, Jurusan Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr Wenny Hulukati, M.Pd, Pembimbing II. Meiske Puluhulawa, S.Pd, M.Pd.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah faktor yang mempengaruhi motivasi belajar pada siswa kelas VII Madrasah Tsanawiyah Al-Mubarak Marisa Kabupaten Pohuwato. Sedangkan tujuan penelitian sesuai dengan rumusan masalah adalah faktor apa yang paling dominan mempengaruhi motivasi belajar siswa di Madrasah Tsanawiyah Al-Mubarak Marisa Kabupaten Pohuwato.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni metode deskriptif kuantitatif. Dengan sampel 67 siswa dari total populasi 207 siswa, dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII Madrasah Tsanawiyah Al-Mubarak Marisa Kabupaten Pohuwato. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yakni (1) Observasi, (2) Angket, (3) Uji Validitas Instrumen Angket, (4) Analisis data hasil penelitian, (5) Penghitungan Skor dalam penelitian, dan (6) menyusun hasil laporan penelitian berupa skripsi.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa berdasarkan pembahasan yang telah dikemukakan, maka penulis menyimpulkan bahwa faktor yang paling dominan mempengaruhi motivasi belajar siswa di Madrasah Tsanawiyah Al-Mubarak Marisa Kabupaten Pohuwato adalah 55.22%.
Kata-Kata kunci : Motivasi Belajar
Download files