ESSAY

Writer / NIM
HADIJAH N. ALI / 111414057
Study Program
S1 - BIMBINGAN DAN KONSELING
Advisor 1 / NIDN
Dr. ABDUL KADIR HUSAIN, M.Pd, Kons / 0016115606
Advisor 2 / NIDN
IRVAN USMAN, S.Psi, M.Si / 0002077703
Abstract
ABSTRAK HADIJAH N. ALI. 2018. Nim: 111 414 057. Pengaruh Konseling Kelompok Behavioral Terhadap Perilaku Empati Siswa Kelas VIII MTs Negeri 1 Kabupaten Gorontalo. Skripsi, Jurusan Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Abd Kadir Husain, M.Pd, Kons dan Pembimbing II Irvan Usman, S.Psi, M.Si. Permasalahan yang menjadi fokus penelitian ini adalah rendahnya perilaku empati siswa kelas VIII di MTs Negeri 1 Kabupaten Gorontalo. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh konseling kelompok behavioral terhadap perilaku empati siswa. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu yang menggunakan ..."one group pre-test and post-test design. Penelitian ini terdiri dari dua variabel yaitu variabel X (Konseling kelompok behavioral) dan variabel Y (Perilaku empati siswa). Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah angket yang disebarkan sebanyak dua kali sebelum dan sesudah pemberian treatmen. Selanjutnya data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan uji t. Berdasarkan analisis data yang telah dilaksanakan, menunjukkan adanya perubahan pada perilaku empati siswa kelas VIII MTs Negeri 1 Kabupaten Gorontalo setelah memperoleh layanan konseling kelompok behavioral. Hal ini dilihat dari hasil analisis data penelitian, diketahui rata-rata tingkat perilaku empati siswa sebelum memperoleh layanan konseling kelompok behavioral sebesar 124,00 dan setelah memperoleh layanan menjadi 156,92. Artinya setelah diberi treatmen terdapat peningkatan perilaku empati pada siswa kelas VIII MTs Negeri 1 Kabupaten Gorontalo . Dari hasil perhitungan diperoleh harga thitung sebesar 34,44. Sedangkan dari daftar distribusi t pada taraf nyata 5% diperoleh t0,975(22)= 1,72. Ternyata harga thitung telah berada diluar daerah penerimaan H0, sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan menerima H1. Hal ini berarti bahwa hipotesis yang berbunyi ..."Terdapat Pengaruh Konseling Kelompok Behavioral Terhadap Perilaku Empati Siswa Kelas VIII MTs Negeri 1 Kabupaten Gorontalo dapat diterima. Kata kunci: Konseling Kelompok, Pendekatan Behavioral, Empati Siswa
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011