ESSAY

Writer / NIM
AYINDA KRISTI TIOPO / 1131417014
Study Program
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Advisor 1 / NIDN
Dr. MIFTAHUL KHAIR KADIM, SPi., MP. / 0029018802
Advisor 2 / NIDN
NURALIM PASISINGI, S.Pi., M.Si / 0029078901
Abstract
ABSTRAK Ayinda Kristi Tiopo. 1131417014. Bioekologi Diatom Epilitik Bacillariophyta di Sungai Bone Provinsi Gorontalo. Skripsi. Jurusan Manajemen Sumber Daya Perairan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah bimbingan Miftahul Khair Kadim, S.Pi., MP. dan Nuralim Pasisingi, S.Pi., M.Si. Diatom epilitik merupakan mikroalga yang hidup menempel atau melekat pada substrat batu dan diketahui memiliki peran yang sangat penting di perairan salah satunya sebagai bioindikator. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menentukan hubungan antara kelimpahan diatom epilitik dengan parameter kualitas air di Sungai Bone Provinsi Gorontalo. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April hingga Agustus 2021. Penelitian dilakukan di delapan titik dengan menggunakan metode purposive sampling untuk penentuan titik pengamatannya. Parameter kualitas air yang diamati terdiri dari suhu, kekeruhan, kecepatan arus, pH, nitrat dan fosfat. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan regresi linear berganda menggunakan Ms. Excel. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa genus yang ditemukan terdiri dari 26 genus. Hasil analisis menggunakan regresi linear berganda menunjukkan bahwa parameter kecepatan arus dan pH memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kelimpahan diatom. Kata kunci: bioekologi, diatom, epilitik, parameter kualitas air, Sungai Bone
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011